Selasa, 23 Agustus 2016

ANDA INGIN MENJADI PENGUSAHA RUMAH KONTRAKAN ? BACALAH TIPS INI !!

ANDA INGIN MENJADI PENGUSAHA RUMAH KONTRAKAN ? BACALAH TIPS INI

Karena pengalaman saya yang masih hidup mengontrak, membuat saya berpikir keras bagaimana caranya agar suatu saat kelak bisa menjadi pengusaha rumah atau bedeng kontrakan .Usaha rumah atau bedeng kontrakan  dan sering disebut juga rumah petak bisa menjanjikan loh… hal ini disebabkan meningkatnya jumlah pertambahan penduduk atau perpindahan penduduk dari suatu daerah ke daerah lainnya.

Pangsa pasarnya juga luas mulai dari keluarga muda yang baru menikah yang ingin hidup mandiri,para pekerja yang akan berdinas tetap diluar kota,para pelajar dan mahasiswa yang menempuh pendidikan  di luar kota dan lain – lain sebagainya.

Disamping itu juga usaha kontrakan tidak terkena imbas dari krisis moneter, karena krisis atau tidak krisis , orang tetap membutuhkan tempat hunian.Pada artikel ini saya akan membagi tips – tips bagi anda yang ingin menjadi pengusaha rumah Kontrakan.



Tips Membuat Rumah Kontrakan :



1.    Cari Tempat Yang Strategis

Hal utama yang perlu kita lakukan dalam membuat rumah kontrakan adalah mencari lahan atau tanah yang memiliki posisi strategis.Jika Pangsa pasar kita adalah pelajar atau mahasiswa sebaiknya memilih tempat yang berdekatan dengan tempat mereka menimba ilmu.Tempat yang dekat akan membuat para pelajar atau mahasiswa memilih rumah kontrakan kita karena akan membuat biaya ongkos para pelajar atau mahasiswa menjadi lebih hemat. 

2.    Perhatikan Arah Matahari Terbit

Rumah kontrakan yang kita buat sebaiknya menghadap ke arah matahari terbit sehingga ruang utama kontrakan terkena matahari dan dapat membuat penghuninya sehat.Rumah kontrakan yang menghadap kearah matahari terbenam akan membuat rumah menjadi panas pada sore hari, hal ini akan membuat penghuni merasa tidak nyaman.

3.    Kerja Sama Modal

Dalam membuat rumah kontrakan membutuhkan biaya yang tidak sedikit, untuk mengatasinya kita bisa kerjasama dalam hal permodalan.Soal keuntungan bisa disepakati dengan para pemodal.Bahkan jika kita berani meminjam uang ke Bank , hal ini juga boleh dilakukan asalkan kita pandai dalam mengatur penghasilannya nanti.

4.    Buatlah Meteran Listrik Secara Terpisah

Pada saat bangunan rumah atau bedeng kontrakan sudah jadi, diusahakan agar meteran listrik dibuat secara terpisah.Hal ini sangat bermanfaat buat penghuni rumah kontrakan agar mereka bisa mengatur sendiri pemakaianya dan menghindarkan perselisihan dari penghuni lainnya.

5.    Buat Sumber Air Alternatif

Selain kita memasang air ledeng berbayar ,kita juga harus membuat sumber air alternative buat rumah kontrakan yang kita buat.Hal ini untuk menyiasati jika sewaktu – waktu air ledeng tersebut macet.Ketersediaan air merupak hal penting yang menjadi pertimbangan bagi calon penyewa rumah kontrakan.Air yang melimpah membuat calon penyewa menetapkan pilihannya .

6.    Pasang Iklan Ditempat Strategis

Setelah rumah dan fasilitas kontrakan sudah kita siapkan, hal yang perlu dilakukan bagi pengusaha rumah kontrakan adalah memasang iklan.Pasanglah iklan ditempat umum yang strategis, tetapi jangan pada tempat yang dilarang.Iklan yang kita pasang merupakan hal yang sangat penting karena akan menjadi petunjuk bagi calon Penyewa rumah kontrakan kita.

7.    Buat Aturan Sewa

Disamping hal – hal yang sudah disebutkan diatas, hal berikutnya yang perlu kita lakukan adalah membuat aturan sewa.Hal ini sangat berguna dalam mengatur masalah pembayaran dan prilaku bagi penghuni kontrakan kita.Aturan yang terlalu ketat dan berlebihan membuat calon penyewa menjadi berpaling ke rumah kontrakan lainnya.

8.    Desain Minimalis Modern

Hal yang penting juga untuk kita pertimbangkan adalah masalah desain, desain rumah kontrakan kita diusakan menarik, contohnya mengunakan desain minimalis modern.Tampilan rumah kontrakan kita yang menarik membuat calon penyewa jatuh hati, lalu memilihnya. 


Demikianlah artikel singkat tentang tips –tips dalam membangun rumah kontrakan.Saya berharap artikel ini bermanfaat , jika ada kesalahan pada ide atau penulisan saya mohon maaf.

0 komentar

Posting Komentar